Pages

Friday, August 31, 2018

BRI Life Berbagi pada Korban Gempa di Lombok

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Asuransi BRI Life, sebagai anak perusahaan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk dengan berkoordinasi dengan pemerintah daerah serta pihak terkait lainnya, BRI Life mengirimkan bantuan bagi korban gempa melalui “BRI Life Berbagi” dengan mendirikan “Posko Peduli Lombok” di beberapa titik lokasi sekitar gempa di Lombok Barat, yakni desa Dopang, Guntur Macan serta Jeringgo.  

Direktur Operasional BRI Life Ansar Arifin, mengatakan bantuan yang diberikan berupa pengadaan tenaga medis dengan mendatangkan 2 dokter dan 3 perawat ke lokasi gempa, obat obatan, tenda darurat untuk tempat ibadah dan sekolah sebanyak 5 unit tenda berukuran 6x14 meter persegi serta bantuan logistik  berupa makanan dan minuman.

"Kegiatan ini merupakan wujud dan tanggung jawab sosial kepada nasabah dan masyarakat luas. Bantuan dan empati atas musibah gempa yang terjadi di Lombok ini adalah salah satu bentuk kepedulian BRI Life." katanya dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Sebelumnya, rangkaian kejadian gempa bumi di Lombok yang berlangsung sejak tanggal 29 Juli 2018 hingga berkekuatan 7 SR dan terus berlanjut hingga beberapa kali gempa susulan, tentunya menyisakan kerugian materi dan non materi bagi masyarakat Lombok.

“Kami turut berduka atas kejadian gempa yang menimpa saudara-saudara kita di Lombok. Semoga bantuan yang kami berikan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah dan tentunya kami berharap  agar masyarakat Lombok dapat segera kembali beraktivitas seperti semula," pungkas Ansar.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193379/bri-life-berbagi-pada-korban-gempa-di-lombok.html

Ini Tanggapan Idrus Marham Soal Penahanannya

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Mantan Menteri Sosial (Mensos) RI, Idrus Marhan hari ini resmi ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penahanan itu setelah beberapa waktu lalu ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap proyek PLTU Riau-1.

Idrus mengatakan, penahanan dirinya telah sesuai dengan prosedur yang harus dijalankan oleh lembaga anti rasuah itu.

"KPK tidak mungkin mengambil langkah yang tidak sesuai dengan prosedur dan persyaratan yang ada," katanya di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Meski baru kali pertama diperiksa sebagai tersangka, namun dirinya tidak mempersoalkan tindakan penahanan yang dilakukan penyidik lembaga tersebut.

"KPK punya logika hukum. Jangan melihat dari logika kita sendiri, kita harus juga melihat dari logika hukum. Jadi, ini tidak ada masalah," jelasnya.

Idrus tiba di Gedung KPK pada pukul 13.37 WIB, mengenakan kemeja putih dan celana hitam didampingi pengacaranya, Samsul Huda. Kemudian setelah keluar sekitar pukul 18.30 WIB, Idrus telah menggenakan rompi tahanan oranye berlogo Tahanan KPK.

Mantan Mensos itu diduga terlibat dalam pemberian uang suap terhadap Wakil Ketua Komisi VII DPR, Eni Maulani Saragih. KPK menilai, Idrus berperan mendorong agar Eni menerima uang Rp4 miliar pada November dan Desember 2017, serta Rp2,2 miliar pada Maret dan Juni 2018 yang berasal dari Johannes Budisutrisno Kotjo, selaku pemegang saham Blackgold Natural Resources Limited.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193363/ini-tanggapan-idrus-marham-soal-penahanannya.html

Idrus Marham Resmi Ditahan KPK

JAKARTA – Mantan Menteri Sosial, Idrus Marham langsung ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka kasus dugaan suap proyek pembangunan PLTU Riau-1, Jumat (31/8/2018).

Idrus rampung menjalani pemeriksaan KPK di kantor lembaga antirasuah, Jalan Kuningan Persada, Setiabudi, Jakarta Selatan, sekitar pukul 18.24 WIB. Begitu keluar ruang pemeriksaan bekas Sekjen Partai Golkar itu terlihat mengenakan rompi oranye khas tahanan KPK dan langsung dibawa ke rumah tahanan menggunakan mobil tahanan KPK.

(BacaSebelum Resmi Tersangka Idrus Marham Mundur Duluan)

Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan, Idrus ditahan sebagai tersangka kasus suap PLTU Riau-1. Penahanan dilakukan selama 20 hari ke depan dan dapat diperpanjang.

“Ditahan 20 hari pertama di rutan cabang KPK di Jalan Kuningan Persada Kavling K4,” kata Febri, saat dikonfirmasi.

(BacaDiperiksa Perdana Sebagai Tersangka, Begini Kata Idrus Marham)

Sebelumnya, KPK menduga Idrus bersama-sama dengan eks anggota Komisi VII DPR RI, Eni Maulani Saragih, menerima hadiah atau janji dari pemegang saham Blackgold Natural Resources Limited, Johanes Budisutrisno Kotjo. Idrus diduga turut menerima 1,5 juta dolar Amerika Serikat dari pembangunan PLTU itu.

Kasus ini bermula saat KPK menetapkan Eni Maulani Saragih sebagai tersangka. Bekas Sekjen Partai Golkar itu diduga menerima suap terkait proyek pembangunan PLTU Riau-1.

(BacaIdrus Marham jadi Tersangka, Ini Keterlibatannya)

KPK menyita uang Rp500 juta dalam OTT yang menjerat Eni. Ia pun ditangkap KPK saat bertandang ke rumah Idrus Marham.

Eni diduga menerima Rp4,5 miliar terkait proyek itu dari pemegang saham Blackgold Natural Resources Limited, Johannes Budisutrisno Kotjo yang juga ditetapkan sebagai tersangka.

Dalam kasus ini, Eni berperan untuk memuluskan proses penandatanganan kerja sama terkait pembangunan PLTU Riau-1. (cw6/ys)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/idrus-marham-resmi-ditahan-kpk/

Bawaslu DKI Loloskan M Taufik, Eks Koruptor. Kok Bisa ya?

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta meloloskan Ketua DPD DKI Jakarta Partai Gerindra, Muhammad Taufik dalam pencalegan pada Pemilu 2019.

Komisioner DKI, Nurdin, mengatakan pihaknya bakal koordinasi dan mengadakan rapat internal KPU DKI. Bahkan bakal menempuh jalur konsultasi keputusan pada KPU. Terkait pertimbangan Bawaslu, menurutnya Peraturan KPU Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pencalonan Anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota diputuskan KPU pusat.

"Seperti apa tindak lanjutnya tergantung. Karena KPU DKI secara hierarkis KPU Provinsi ke KPU RI. Yang dipermasalahkan kan PKPU nya," ujarnya di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Ia menegaskan, perlu dilakukan koordinasi dengan KPU yang mana dalam PKPU memuat aturan eks napi korupsi dilarang nyaleg.

Sementara, anggota Bawaslu DKI, Puadi, menjelaskan dalam putusan Bawaslu menyatakan peraturan KPU Nomor 20 tahun 2018 bertentangan dengan UU nomor 12 tahun 2011 tentang Peraturan Perundang-undangan.

"Dalam peraturan KPU bertentangan dengan ketentuan dalam penyusunan peraturan perundang-undangan lampiran 2 angka 177 undang-undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang pembentukan peraturan Perundang-undangan," jelasnya.

Bahkan pihaknya dalam pertimbangan juga menggunakan keterangan ahli, Chairul Huda yang mengungkapkan tidak ada relevansi maupun hubungannya antara perbuatan korupsi yang dilakukan oleh M Taufik dengan proses politik yang sedang diikuti menjadi calon anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta pada pemilu 2019.

Menurutnya, sesuai dengan ketentuan pasal 7 peraturan KPU telah menyebutkan persyaratan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat mulai dari ayat 1 sampai dengan ayat 6 telah dipenuhi Muhammad Taufik. Khususnya dalam ketentuan ayat 40 yang menyebutkan mantan terpidana yang telah selesai menjalani masa perbedaannya dan secara kumulatif bersedia terbuka dan jujur untuk mengemukakan kepada publik serta mencantumkan dalam daftar riwayat hidup.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193352/bawaslu-dki-loloskan-m-taufik-eks-koruptor-kok-bisa-ya.html

Di Daerah Ini Angka Kematian Ibu Capai 37 Kasus

SUKABUMI – Angka kematian ibu (AKB) saat melahirkan di Kabupaten Sukabumi mencapai 37 kasus. Angka tersebut pendataan rentang waktu Januari hingga Agustus, tahun ini.  Sementara sepanjang 2017 lalu, kasus serupa mencapai 42 kasus.

Kepala Seksi Kesehatan Keluarga dan Gizi Masyarakat (KKGM) Dinkes Kabupaten Sukabumi, Masykur Alawi mengatakan banyak faktor penyebab kasus ibu meninggal saat melahirkan.

“Secara frame memang meningkat di banding tahun lalu dalam periode sama. Kita masih memvalidasi datanya dan nanti kita lihat saja sampai akhir tahun,” ujar Masykur, Jumat (31/8/2018).

Disebutkannya, rata-rata kasus ibu meninggal terjadi di daerah terisolir atau daerah yang sulit disentuh oleh layanan kesehatan. Di antaranya Desa Ciroyom Kecamatan Cibitung, Desa Cisaar Kecamatan Ciemas dan Desa Bantarkalong Kecamatan Warungkiara,

“Penyebab utamanya ada keterlambatan pengambilan keputusan dari keluarga, terlambat rujukan dan tentunya penanganan karena daerahmya sulit dijangkau,” urainya.

Faktor lainnya yakni masyarakatnya sendiri yang belum sadar untuk melahirkan di Fasilitas Kesehatan (Faskes). Salah satu contoh, masih banyak yang meliharkan di dukun paraji.

“Makanya kami terus melakukan penguatan komitmen, evaluasi tenaga kesehatan, evaluasi sarana dan prasarana, mengadakan pusat kesehatan keliling dan juga ada Poskesdes yang sudah dilengkapi alat,” tukasnya. (sule/win)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/di-daerah-ini-angka-kematian-ibu-capai-37-kasus/

Hadapi Revolusi Industri 4.0, DPR: Pemerintah Jangan Kasih Kendor

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

DPR RI mendukung pengembangan sumber daya manusia menghadapi Revolusi Industri 4.0 mengingat perubahan yang terjadi di dunia ini secara global berlangsung begitu cepat sehingga dibutuhkan kemampuan yang inovatif dan solutif.

"Di tengah arus globalisasi dan pasar bebas, peningkatan SDM jangan sampai dikendorkan agar masyarakat nasional tidak menjadi penonton di negeri sendiri," kata Ketua DPR RI Bambang Soesatyo dalam rilis yang diterima di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Bambang mengatakan, tantangan terbesar di depan mata adalah terjadinya Revolusi Industri 4.0 yang ditandai kemajuan digital technology, artificial intelligence, internet of thing, big data dan robotisasi. "Bila hal tersebut tidak diantisipasi dengan cepat maka dapat berdampak negatif baik kepada dunia industri maupun sektor ketenagakerjaan nasional," ujarnya.

Politisi Golkar itu juga mengajak semua pihak mendukung langkah pemerintah dalam menghadapi Revolusi Industri 4.0 karena hal tersebut akan mengantarkan RI menjadi 10 besar kekuatan ekonomi dunia.

Sebelumnya, Anggota Komisi XI DPR RI Johnny G. Plate menyatakan bahwa komitmen pemerintah untuk melakukan pembangunan infrastruktur juga harus diimbangi dengan fokus dalam membangun kualitas SDM menuju generasi lebih berdaya saing global.

"Saya ingatkan agar pemerintah tetap menekankan APBN 2019 pada pembangunan SDM dan tetap melanjutkan pembangunan belanja modal untuk infrastruktur," ujar Johnny usai mengikuti Rapat Paripurna dengan agenda Pidato Penyampaian Keterangan Pemerintah atas RAPBN 2019, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (16/8).

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193319/hadapi-revolusi-industri-40-dpr-pemerintah-jangan-kasih-kendor.html

Ditonton Sandiaga Uno, Tim Basket Putra Indonesia Kalah dari Jepang

JAKARTA – Tim bola basket putra Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dalam babak klasifikasi juara 7-8 Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (31/8/2018). Jamarr Andre Johnsondkk takluk dari timnas Jepang dengan skor akhir 84-66.

Pada quarter pertama, Indonesia mampu mengimbangi Jepang dengan skor 20-21. Pada quarter kedua anak asuh Fictor Roring tertinggal 32-39. Memasuki babak ketiga Jepang tetap unggul meski skor tipis 57-54. Babak terakhir Jepang unggul dengan skor 84-66.

(BacaGara-gara Ini Tim Basket Putra Indonesia Cuma Bisa Finis di Peringkat Kedelapan)

Jamaar mengatakan timnya telah melakukan yang terbaik di lapangan. Namun tim Jepang yang memiliki level di atas Indonesia bermain sangat disiplin dengan organisasi permainan yang rapi.

“Ini sangat sulit. Tapi kami sudah melakukan yang terbaik. Mereka bagus dalam organisasi sangat disiplin. Ketika kami melakukan kesalahan, mereka mengeksekusi dengan baik,” ujarnya.

(BacaKencani PSK di Blok M, Empat Pebasket Jepang Dilarang Main Setahun)

Pemain naturalisasi itu mengaku tidak senang dengan hasil tersebut. Namun menurutnya timnya telah mengeluarkan kemampuan terbaiknya.  “Saya tidak terlalu senang, tapi ini yang terbaik yang kami buat,” imbuhnya.

Dengan kekalahan tersebut tim basket putra Indonesia menempati posisi kedelapan dalam Asian Games 2018.  Pertandingan tersebut juga disaksikan calon wakil presiden Sandiaga Uno didampingi  Ketua pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir. (ikbal/ys)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/ditonton-sandiaga-uno-tim-basket-putra-indonesia-kalah-dari-jepang/

BI Dorong Optimalisasi Investasi Daerah Lewat Promosi Terpadu

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Bank Indonesia (BI) terus mendorong optimalisasi investasi daerah di Indonesia, terutama sektor pariwisata untuk mempercepat penerimaan devisa. Hal ini melatarbelakangi kegiatan Indonesia Investment Day dengan tema Tourism, Connectivity, and Related Investment yang diselenggarakan di Singapura, Jumat (31/8/2018).

Dalam pemaparannya, Deputi Gubernur Senior BI, Mirza Ardityaswara menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk mempertemukan investor global potensial dan potensi investasi daerah di Indonesia (business matching).

Dalam hal ini BI, baik di tingkat pusat maupun daerah bersinergi dengan pemerintah daerah, korporasi, dan UMKM mempromosikan 30 Project Profile Investment Opportunities di delapan daerah investasi potensial, yaitu Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Kepulauan Riau, Jawa Tengah, dan Nusa Tengara Timur.

"Proyek yang dipromosikan adalah proyek investasi yang bersifat clean dan clear, yaitu memiliki feasibility study, serta tidak memiliki kendala dalam izin usaha dan lahan," ucap Mirza.

Menurut Mirza, promosi terpadu, khususnya untuk sektor pariwisata merupakan langkah konkret dari implementasi kesepakatan antara pemerintah dan BI dalam kegiatan Rapat Koordinasi Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Bank Indonesia, dan Otoritas Jasa Keuangan (Rakorpusda) pada 29 Agustus 2018 di Yogyakarta.

Pada kesempatan tersebut, salah satu strategi kebijakan yang menjadi prioritas untuk sektor pariwisata adalah peningkatan aksesibilitas, keragaman atraksi, kualitas amenitas, didukung oleh penguatan promosi, dan peningkatan kapasitas pelaku pariwisata (3A2P), terutama untuk destinasi wisata prioritas.

Indonesia Investment Day adalah perwujudan program Linkage Investor Relation Unit (IRU)-Regional Investor Relation Unit (RIRU)-Global Investor Relation Unit (GIRU) yang merupakan upaya integrasi kegiatan hubungan investor di tingkat regional, nasional, maupun internasional.

Linkage IRU-RIRU-GIRU tersebut ditujukan untuk mensinergikan upaya dan peran kementerian/lembaga dan Bank Indonesia dalam mengelola persepsi positif terhadap ekonomi Indonesia untuk mendorong aliran investasi ke Indonesia, antara lain melalui kegiatan promosi terpadu.

"Kegiatan ini diharapkan dapat mendukung investasi dan perdagangan Indonesia dengan negara mitra yang semakin baik, sehingga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan," pungkas Mirza.

Dalam event tersebut, BI juga mempromosikan produk-produk UMKM premium unggulan Indonesia melalui platform marketplace global dengan mekanisme Business to Business (B2B) dan Business to Consumer (B2C). Platform ini menghubungkan UMKM di Indonesia dengan komunitas pembeli dan penjual dunia.

"Hal ini diharapkan membuka kesempatan bagi UMKM untuk dikenal secara luas dan berdaya saing sehingga mengakselerasi produk UMKM ke skala yang lebih tinggi yaitu pasar internasional," katanya.

Di tahap awal, terdapat 11 UMKM binaan BI yang terhubung dalam platform marketplace global tersebut, yaitu kopi, kain batik, tenun, songket, dan kerajinan tangan.

Indonesia Investment Day merupakan kerja sama antara KBRI Singapura dengan BI, Indonesia Investment Promotion Center (IIPC), Atase Perdagangan dan Keuangan yang tergabung dalam Global Investor Relation Unit (GIRU) Singapura. Hadir dalam kegiatan tersebut kalangan investor, CEO perusahaan, pelaku usaha, dan asosiasi pengusaha khususnya di negara setempat.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193350/bi-dorong-optimalisasi-investasi-daerah-lewat-promosi-terpadu.html

Zulkifli Hasan Minta Bagi-Bagi 'Duit' Jika Sandiaga Terbukti

[unable to retrieve full-text content]

Kasus dugaan mahar Sandiaga Uno yang memberikan Rp500 miliar masing-masing ke PAN dan PKS telah diputuskan oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), hasilnya cawapres pendamping Prabowo.. https://www.wartaekonomi.co.id/berita193338/zulkifli-hasan-minta-bagi-bagi-duit-jika-sandiaga-terbukti.html

Waduh, Nonaktif Ma'ruf Amin Baru Ditetapkan September 2018

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Meski Ma'ruf Amin menyatakan telah nonaktif dari jabatan sebagai Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), namun hal itu baru berlaku pada 20 September 2018 mendatang.

Waketum MUI, Zainut Tauhid, mengatakan hingga saat ini jabatan Ketum MUI masih dijabat oleh Ma'ruf Amin. Penonaktifan cawapres pasangan Joko Widodo itu baru berjalan sejak penetapan KPU. Karena itu statusnya bakal ditentukan pada 20 September nanti.

"Iya nonaktif sejak 20 September, pokoknya sejak ditetapkan sebagai calon," ujarnya di Jakarta, Jumat (31/8/2018).

Beberapa waktu lalu, Zainut menjelaskan keputusan Ma'ruf Amin nonaktif sebagai Ketua Umum MUI, diambil karena alasan Pilpres 2019. Setelah ditinggalkan Ma'ruf kepemimpinan lembaga itu bakal diambil alih oleh dua wakil ketua yakni Yunahar Ilyas dan dirinya.

"Tampuk kepemimpinan MUI akan diemban oleh dua Wakil Ketua Umum yakni Yunahar Ilyas dan Zainut Tauhid Sa'adi," katanya.

Keduanya akan memimpin MUI demi keberlangsungan roda organisasi, sehingga kegiatan lembaga itu terus berjalan seperti biasa meski Ma'ruf Amin nonaktif.

"Jadi roda organisasi tetap berjalan normal seperti biasa, meski Ketum kita nonaktif," imbuhnya.

Menurutnya, keputusan itu didasari pertimbangan agar posisi sebagai bakal cawapres Jokowi tidak menimbulkan pro-kontra di masyarakat, termasuk di kalangan internal MUI.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193351/waduh-nonaktif-maruf-amin-baru-ditetapkan-september-2018.html

KPAD Kabupaten Bekasi Minta Biaya Visum untuk Anak Korban Kekerasan Digratiskan

BEKASI – Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bekasi berharap Pemerintah Kabupaten Bekasi mengratiskan biaya visum et repertum untuk anak-anak yang menjadi korban kekerasan seksual maupun fisik.

“Selama ini untuk melakukan visum et repertum harus membayar sendiri, karena jika ingin gratis maka korban harus melakukan visum ke RS Kramat Jati Polri,” ucap  Komisioner Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bekasi, Muhammad Rojak, Jumat (31/8/2018).

Ia menjelaskan, rumah sakit tersebut sangat jauh jaraknya sehingga terpaksa orang tua korban lebih memilih melakukan visum di rumah sakit di wilayah Kabupaten Bekasi dan membayar sendiri biaya visumnya.

Anak-anak yang menjadi korban kekerasan seksual maupun fisik saat melapor ke Polres diwajibkan menjalani visum et repertum di Rumah sakit Umum Daerah (RSUD) ataupun rumah sakit swasta untuk kepentingan penyelidikan.

Oleh karena itu, pihaknya berharap Pemerintah Kabupaten Bekasi dalam hal ini Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak serta Dinas Kesehatan mencarikan solusi agar orang tua yang anaknya menjadi korban kekerasan tidak mengeluarkan uang untuk visum.

“Semestinya Pemerintah Kabupaten Bekasi menanggung biaya visum korban melalui APBD karena kebanyakan orang tua yang anaknya mengalami tindak kekerasan baik seksual maupun fisik adalah warga tidak mampu,”tutupnya. (lina/tri)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/kpad-kabupaten-bekasi-minta-biaya-visum-untuk-anak-korban-kekerasan-digratiskan/

Ulat Bulu Mewabah Bikin Resah Warga di Rawa Kalong Cimanggis

DEPOK – Hama ulat bulu di lahan kosong lingkungan di Kampung Rawa Kalong, Kelurahan Curug, Cimanggis bikin resah warga sekitar. Lahan kosong tersebut memang tidak digarap oleh pemilik, sehingga menjadi sembarang tumbuhan hidup dan muncul wabah ulat bulu.

“Ulat bulu banyak banget dah. Ya sejak seminggu lalu. Waktu itu anak-anak lagi pada bermain di lahan  kosong itu. Eh, ternyata  penuh ulat bulu di situ. Lama-lama rumput  merambat ke sejumlah pemukiman warga,” kata Nyonya  Wati,  warga RW 08, Kampung Rawa Kalong,  Kelurahan  Curug,  Cimanggis  Jumag (31/8).

Dia khawatir kasus menyebarnya hama ulat bulu seperti tahun lalu kembali terjadi. Makahnya, kemudian warga melaporkan ke pihak kelurahan dan kecamatan untuk membersihkan rumput di lahan kosong yang menjadi sumber hama ulat bulu berkembang biak.

“Alhamdulillah… Laporan warga langsung ditangapi serius jajaran kecamatan dan langsung membersihkan serta motong rumput ilalang di lahan kosong tersebut, ” ucapnya.

Langsung Disemprot

Sedangkan, Camat Cimanggis, Eman Hidayat didampingi Lurah Curug, Bambang Eko,   mengatakan setelah mendapatkan laporan warga pihaknya langsung menurunkan sekitar puluhan personil dari Satpol PP,  staf kebersihan dan petugas Dinas Pertanian ke lokasi lahan kosong membrantas hama ulat bulu.

“Kami langsung bersihkan atau potong rumput dan ilalang serta menyemprotkan anti hama ulat bulu.  Sudah dibersihkan san kondisinya aman, ” tuturnya yang menambahkan namun ulat bulu tersebut tidak berbahaya dan menimbulkan gatal gatal karena saat dipegang petugas tidak ada pengaruhnya terhadap kulit petugas tersebut.

Lurah Curug, Bamban Eko,  mengakui bahwa kasus laporan hama ulat bulu sama dengan kejadian tahin 2015 lalu lokasinya pun dilahan kosong seluas 200 meter milik warga yang tidak pernah diurus.

“Kalau tidak diurus ya pasti bakal jadi sarang ulat lagi. Makanya saya mengimbau, agar warga memperhatikan lahannya tidak terbengkalai dankosong langgu kenyamanan warga lain,” katanya.  (anton/win)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/ulat-bulu-mewabah-bikin-resah-warga-di-rawa-kalong-cimanggis/

Disebut Masuk Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin, Ustaz Yusuf Mansur : Saya Pingin Jadi Ulama

JAKARTA –  Ustaz Yusuf Mansur tidak dapat menjawab dengan lugas saat disinggung apakah dirinya benar masuk ke dalam tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin.

“Nah saya ke rumah kiai Ma’ruf, ngomongnya tentang ekonomi keumatan, ekonomi kebangsaan. Saya di sisi entepreneur. Di sisi bidang usaha,” ucap Ustaz Yusuf usai salat Jumat bersama Sandiaga Uno di Masjid At Taqwa, Jalan Sriwijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (31/8/2018).

Ma’ruf Amin sendiri sudah menegaskan jika Ustaz Yusuf masuk ke dalam tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf. Namun, Ustaz Yusuf mengaku belum mendengarnya.

“Saya sendiri belum denger. Saya sih maunya jadi Ustaz, jadi ulama. Sekarang kan posisinya masih jadi ubaru, belum ulama, doain bisa jadi ulama,” paparnya.

Ustaz Yusuf enggan memberi penegasan jika dirinya masuk ke dalam tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf. Ia juga tidak ingin membantah hal itu. Ustaz Yusuf hanya mengaku jika saat ini posisinya berada di tengah.

“Gini, jangan lead-nya membantah. Saya kan tidak ngerti kan. Kalau posisi saja ini kan jelas, saya bisa main kemana aja,” katanya.

Sejauh ini, lanjut Ustaz Yusuf, dirinya mengaku belum mendapat konfirmasi soal dirinya masuk ke dalam tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf. Ia pun mengaku tidak pernah ikut dalam pembahasan tim pemenangan.

“Yang udah jelas saya bilang di Instagram, saya ada  di tengah.  Kalau di tengah bisa nanti ke kanan yang kiri panas. Ke kiri yang  kanan panas. Mending di tengah aja,” tandasnya.

Sebelumnya, bakal calon wakil presiden Ma’ruf Amin memastikan, Ustaz Yusuf Mansur masuk ke dalam struktur tim pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin.

Ma’ruf Amin melangsungkan pertemuan dengan Yusuf Mansur, Kamis (30/8/2018). Pertemuan berlangsung di kediaman Ma’ruf Amin, Koja, Jakarta Utara.

Saat dikonfirmasi, ucap Ma’ruf Amin, Yusuf Mansur mau masuk ke dalam tim sukses. “Ya, ya, pokoknya Yusuf Mansur ikut. Ikut bersama,” ujar Ma’ruf Amin seraya tersenyum. (cw6/tri)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/disebut-masuk-tim-pemenangan-jokowi-maruf-amin-ustaz-yusuf-mansur-saya-pingin-jadi-ulama/

PKK Kelurahan Rawabunga Wakili Jaktim Melaju ke Tingkat DKI

JAKARTA – Tim Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kelurahan Rawabunga, Jatinegara, Jakarta Timur, mewakili Jakarta Timur dalam perlombaan 10 program pokok PKK. Salah satu program pola asuh anak dan remaja yang menjadi andalan dalam perlombaan tersebut.

Lurah Rawabunga, Agustina mengatakan, pihaknya sangat bangga dengan prestasi yang didapat. Pasalnya, dari 65 kelurahan yang ada di Jakarta Timur, PKK di kelurahannya menjadi yang terbaik.

“Ini salah satu prestasi yang membanggakan dan harus terus didukung,” katanya, Jumat (31/8/2018).

Dengan terpilihnya PKK Rawabunga, kata Agustina, beberapa waktu lalu tim penilaian Pelaksana Terbaik 10 Program Pokok PKK kembali berkunjung. Tim langsung melakukan penilaian dengan mengecek berbagai fasilitas dari kegiatan PKK yang selama ini digelar.

anak3

“Beberapa lokasi seperti shelter WVI RW 04, kelompok bermain anak di RW 04, tempat mengaji dan belajar di RW 05, BKR di RW 06 dan tempat keterampilan anak di RW 07, dilakukan penilaian,” ujar Lurah.

Dari verifikasi yang dilakukan, sambung Agustina, diharapkan apa yang selama ini dikerjakan bisa mengantarkan PKK di kelurahannya meraih juara. Terlebih, program pola asuh anak dan remaja (PAAR) dengan penuh cinta dan kasih sayang dalam keluarga, menjadi salah satu program yang dikedepankan.

“Ini semua juga sesuai dengan misi kami menuju Kelurahan Rawabunga menjadi Kelurahan Ramah Anak,” ungkapnya.

Dengan masuknya tim PKK Kelurahan Rawabunga untuk mewakili Jakarta Timur, diharapkan prestasi ini terus meningkat. Bahkan, bukan tidak mungkin, tim PKK dibawah asuhannya ini akan melaju ke tingkat nasional. “Kami berharap mereka bisa lolos di tingkat DKI dan melaju hingga ke tingkat nasional,” pungkasnya. (Ifand/tri)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/pkk-kelurahan-rawabunga-wakili-jaktim-melaju-ke-tingkat-dki/

Asyik..Kata Menpora, Pekan Depan Bonus Atlet Asian Games Cair!

JAKARTA – Sampai dengan hari ke-12 penyelenggaraan Asian Games 2018, Indonesia berada di peringkat keempat klasemen dengan total raihan 89 medali (30 emas, 22 perak, 37 perunggu). Sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian yang melebihi target tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi memastikan bonus yang akan diberikan akan segera dicairkan pekan depan.

“Biasanya dalam ajang multieven, seperti SEA Games, bonus dicairkan setelah seluruh rangkaian pertandingan hingga ASEAN Para Games (untuk penyandang disabilitas) selesai, yang kira-kira membutuhkan waktu kira-kira dua hingga tiga bulan. Namun, untuk Asian Games 2018 ini akan kami percepat, sesuai dengan instruksi dari Bapak Presiden Joko Widodo yang ingin bonus ini dicairkan sebelum keringat atlet mengering. Kami pastikan pekan depan bonus atlet peraih medali sudah cair, dan bonus ini diberikan baik bagi atlet maupun pelatih dan asisten pelatihnya,” jelas Menpora Imam Nahrawi.

Menpora menjelaskan pemberian bonus ini, diberikan dengan rincian, peraih emas perorangan mendapatkan Rp1, 5 miliar, Peraih medali emas untuk pasangan/ganda sebesar Rp1 miliar perorang, dan emas beregu Rp750 juta perorang. Peraih perak perorangan mendapatkan Rp500 juta, perak untuk ganda sebesar Rp400 juta perorang, dan perak beregu Rp300 juta perorang. Untuk peraih perunggu perorangan mendapatkan Rp250 juta, perunggu ganda Rp200 juta perorang, dan peraih perunggu beregu sebesar Rp150 juta perorang.

Pemerintah juga akan memberikan bonus kepada pelatih dan asisten pelatih, dimana para pelatih perorangan/ganda mendapatkan Rp450 juta untuk emas, Rp150 juta untuk perak, dan Rp75 juta untuk perunggu. Para pelatih beregu mendapatkan Rp600 juta untuk emas, Ro200 juta untuk perak, dan Rp100 juta untuk perunggu. Setiap medali kedua dan seterusnya, para pelatih mendapatkan Rp225 juta untuk emas, Rp75 juta untuk perak, dan Rp37,5 juta untuk perunggu.

Untuk asisten pelatih perorangan/ganda mendapatkan Rp300 juta untuk emas, Rp100 juta untuk perak, dan Rp50 juta untuk perunggu. Para asisten pelatih beregu mendapatkan Rp375 juta untuk emas, Rp125 juta untuk perak, dan Ro62,5 juta untuk perunggu. Setiap medali kedua dan seterusnya, para asisten pelatih mendapatkan Rp150 juta untuk emas, Rp50 juta untuk perak, dan Rp25 juta untuk perunggu.

Menpora juga menegaskan seluruh bonus akan dikirim langsung ke rekening masing-masing dan nominal yang akan diterima adalah bonus bersih tanpa potongan pajak. Selain berbentuk uang, bonus yang diberikan pemerintah kepada atlet juga berupa pengangkatan status sebagai Pegawai Negeri Sipil dan bonus rumah bagi setiap peraih medali. (junius/yp)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/asyik-kata-menpora-pekan-depan-bonus-atlet-asian-games-cair/

Isi Acara Penutupan Asian games 2018, Super Junior Antusias

JAKARTA – Grup Kpop, Super Junior, akan menjadi salah satu artis yang akan tampil di penutupan Asian Games 2018, 2 September 2018 mendatang.

Meski acara masih berselang dua hari lagi, kabarnya para personelnya sudah mulai datang ke Indonesia.  Hal tersebut diketahui,  Leeteuk dkk diketahui meninggalkan Bandara Incheon, Korea Selatan, Kamis (30/8/2018) waktu setempat, tertangkap kamera.

Lewat video yang beredar di sosial media, juga diketahui, jika para personel SuJu telah tiba di Indonesia semalam. Sayangnya, penggemar SuJu yang biasa disapa Elf harus kecewa karena tidak dapat menemui idola mereka, yang keluar melalui jalur khusus.

Atas kekecewaan yang dirasakan Elf, salah satu personel, Yesung, langsung mengutarakan permintaan maafnya. “Kami keluar dari bandara. Maaf membuatmu menunggu,” tulis Yesung dalam Bahasa Indonesia.

Kehadiran SuJu di closing ceremony Asian Games 2018, sebenanarnya sudah di bocorkan oleh dua anggota mereka Euhnyuk dan Doghae.  Eunhyuk lah yang mengumumkan terlih dahulu mengenai keterlibatan grupnya, sedangkan Doghae,  menirukan ‘goyang dayung’ yang dilakukan Presiden Jokowi saat acara pembukaan 18 Agustus lalu.

Selain Super Junior, grup idol lain yang dikonfirmasi turut memeriahkan acara adalah iKON. (mb)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/31/isi-acara-penutupan-asian-games-2018-super-junior-antusias/

IHSG Jatuh ke Level 5.000-an Saat Istirahat Siang Ini

[unable to retrieve full-text content]

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi I perdagangan hari ini terkoreksi cukup dalam hingga kembali ke level 5.000-an. Indeks merosot 71.61 poin atau 1.19%.. https://www.wartaekonomi.co.id/berita193296/ihsg-jatuh-ke-level-5000-an-saat-istirahat-siang-ini.html

Thursday, August 30, 2018

Gerindra Bantah Wacana Sandiaga-AHY di 2024, Fadli Zon: Gampang Itu

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Beberapa waktu lalu, Wasekjen Partai Demokrat (PD), Putu Supadma Rudana menyebut Prabowo Subianto akan merestui duet pasangan Sandiaga Uno-Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Pilpres 2024 mendatang, jika Prabowo menang dikontestasi Pilpres 2019.

Waketum Partai Gerindra, Fadli Zon, mengatakan saat ini koalisi partai pendukung Prabowo-Sandiaga tengah berkonsentrasi memenangkan pertarungan Pilpres 2019. Sehingga tidak ada pembahasan soal duet Sandiaga-AHY 2024 nanti.

"Ya belum sampai lah. Ini dulu, menangkan 2019. Nanti urusan 2024 gampanglah itu," ujarnya di Jakarta

Diketahui, Putu menyebutkan bahwa  Prabowo sudah memberikan tanda-tanda siap mendukung AHY untuk masa yang akan datang. Bahkan meyakini Ketua Umum Gerindra itu bakal memberikan giliran kepada tokoh yang lebih muda untuk maju di Pilpres 2024.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193201/gerindra-bantah-wacana-sandiaga-ahy-di-2024-fadli-zon-gampang-itu.html

BI: Virtual Currency dan Bitcoin Ilegal di Indonesia

Warta Ekonomi.co.id, Ambon -

Bank Indonesia (BI) menegaskan bahwa virtual currency, termasuk bitcoin tidak diakui sebagai alat pembayaran yang sah, sehingga dilarang digunakan di Indonesia.

Kepala Tim SPPUR Layanan dan Administrasi Kantor Perwakilan BI Maluku, Teguh Triyono mengatakan, hal tersebut sesuai dengan ketentuan dalam UU Nomor 7 Tahun 2011 tentang mata uang yang menyatakan bahwa mata uang adalah uang yang dikeluarkan oleh Negara Kesatuan Republik Indonesia dan setiap transaksi yang mempunyai tujuan pembayaran.

"Atau kewajiban lain yang harus dipenuhi dengan uang atau transaksi keuangan lain yang dilakukan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia wajib mempergunakan rupiah," ujarnya saat memberikan keterangan pers di Ambon, Kamis (30/8/2018).

Memperhatikan UU Nomor 7 Tahun 2011 tentang mata uang serta UU Nomor 23 Tahun 1999 yang kemudian diubah beberapa kali, terakhir dengan UU Nomor 6 Tahun 2009, BI menyatakan bahwa bitcoin dan virtual currency lain bukan merupakan mata uang atau alat pembayaran yang sah di Indonesia.

Dia mengatakan, pemilik virtual currency sangat berisiko dan sarat akan spekulasi karena tidak ada otoritas yang bertanggung jawab, tidak terdapat administrator resmi, tidak ada underlying asset yang mendasari harga virtual currency, serta nilai perdagangannnya yang sangat fluktuatif, sehingga rentan terhadap risiko penggelembungan (bubble), serta rawan digunakan sebagai sarana pencucian uang dan pendanaan terorisme, sehingga dapat mempengaruhi kestabilan sistem keuangan dan merugikan masyarakat.

Oleh sebab itu, BI memperingatkan kepada seluruh pihak agar tidak menjual, membeli, atau memperdagangkan virtual currency.

BI menegaskan, sebagai otoritas sistem pembayaran, BI melarang seluruh penyelenggara jasa sistem pembayaran (prinsipal, penyelenggara switching, kliring, penyelesaian akhir, penerbit, acquiter, paymernt, gateway, dompet elektronik, transfer dana) dan penyelenggara teknologi finansial di Indonesia, baik bank dan lembaga selain bank untuk memproses transaksi pembayaran dengan virtual currency. Hal itu diatur dalam PBI 18/40/PBI/2016 tentang penyelenggara teknologi finansial.

Dia menambahkan, mencermati semakin meningkatnya penawaran investasi bitcoin baik melalui seminar-seminar maupun iklan di media cetak, masyarakat diimbau untuk berhati-hati terhadap bitcoin dan virtual currency lain.

"Segala resiko terhadap kepemilikan atau penggunaan bitcoin ditanggung sendiri oleh pemilik atau pengguna bitcoin dan virtual currency lain," katanya.

Peran media massa (cetak, elektronik, online) juga penting dalam mengedukasi masyarakat agar tidak menjadi promotor, pelaku, atau bahkan korban kegiatan ilegal tersebut.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193204/bi-virtual-currency-dan-bitcoin-ilegal-di-indonesia.html

Begini Antisipasi Kepulangan Atlet dan Ofisial Asian Games 2018

JAKARTA – H-2 menjelang berakhirnya Asian Games 2018, Inasgoc selaku panitia pelaksana mulai mengantisipasi kepulangan para atlet dan ofisial dari berbagai negara dengan membentuk panitia khusus.

“Panitia khusus itu nantinya akan bekerja untuk menyiapkan beberapa rancangan, mulai dari transportasi kepulangan atlet hingga hal-hal lain untuk memperlancar kepulangan mereka,” kata Deputi III Bidang Game Support Inasgoc, Ahmed Solihin, di Main Press Centre (MPC) Asian Games, Senayan, Jakarta, Kamis (30/8/2018).

(BacaPencak Silat Dituduh Curang, Ini Jurus ‘Tangkisan Maut’ Sang Pelatih)

Ahmed memperkirakan akan ada 3 ribu hingga 4 ribu atlet yang meninggalkan Wisma Atlet untuk kembali ke negaranya setelah Asian Games 2018 selesai. Puncak arus kepulangan itu diprediksi terjadi pada Senin (3/9/2018) hingga Selasa (4/9/2018) atau setelah upacara penutupan Asian Games 2018, Minggu (2/9/2018).

(Baca9.422 Personel Amankan Penutupan Asian Games 2018)

Wakil Direktur Deputi IV bidang Transportasi, Sudjianto Adji mengatakan, panitia sudah bekerjasama dengan Kementerian Perhubungan untuk menyiapkan 200 bus besar didukung kendaraan kecil dan mobil box.

“Jadi tidak ada pengurangan jumlah bus. Sama dengan waktu kedatangan karena Dinas Perhubungan sampai 4 September. Insya Allah bisa meng-cover kepulangan atlet dan ofisial dengan lancar,” kata Sudjianto. (junius/ys)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/30/begini-antisipasi-kepulangan-atlet-dan-ofisial-asian-games-2018/

Aksi Dua Pencuri di SDN Cakung 06 Ini Terekam CCTV

JAKARTA – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cakung 06 Jakarta Timur, disatroni maling, yang menjarah berbagai jenis barang. Aksi yang dilakukan dua pelalu itu, terekam kamera CCTV.

Dari rekaman CCTV itu, terlihat satu pelaku merangsak masuk ke ruang guru melalui jendela kaca. Sejumlah barang berharga seperti TV, kipas angin, serta satu unit komputer digondol pelaku dari sekolah tersebut.

Lasma, guru kelas 6, SDN Cakung 06 Jakarta Timur mengatakan, aksi pencurian itu terjadi pada Kamis (30/8) dinihari pukul 03.00.

Kejadian tersebut diketahui ketika penjaga sekolah berserta guru melihat kaca di ruang guru pecah. “Tahunya tadi pagi, penjaga sekolah lapor ke guru kalau ada maling yang masuk dengan merusak kaca jendela,” katanya, Kamis (30/8).

Penasaran dengan aksi pencurian, kata Lasma, guru mengecek rekaman CCTV. Dari rekaman itu terlihat dua orang garong yang awalnya berdiri depan gerbang. “Satu pelaku masuk ke ruang guru, satu lagi menunggu didepan pintu gerbang,” ujarnya.

Dari pencurian itu, sambung Lasma, pelaku menggasak sejumlah perlengkapan sekolah dan beberapa barang elektronik yang ada di dalam ruang guru. “Yang diambil TV, kipas, sama 1 komputer. Sama beberapa perlengkap sekolah kayak seperti alat peraga yang di simpan di lemari guru,” katanya.

Atas kejadian tersebut, kata Lasma, pihak sekolah langsung melaporkan kejadian itu ke Polsek Cakung, Jakarta Timur. Pihak sekolah berharap pelaku berhasil diamankan karena dianggap sangat meresahkan. “Ya mudah-mudahan pelakunya ketangkap, dengan cepat,” pungkasnya. (Ifand/M1/b)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/30/aksi-dua-pencuri-di-sdn-cakung-06-ini-terekam-cctv/

Ini Kronologis Pengeroyokan Anggota Polisi di Cakung

JAKARTA – Seorang anggota polisi berpangkat Inspektur Dua (Ipda) menjadi korban pengeroyokan di Jalan Raya Cakung Cilincing, Cakung, Jakarta Timur, tepatnya pintu keluar TOL Cakung Timur, Rabu (29/8/2018) malam. Akibatnya, korban mengalami luka bonyok di seluruh wajahnya atas pukulan tiga pelaku.

Ipda Arif Fadil, anggota Pamin Biro, Asrena Mabes Polri diduga dikeroyok Indra Akbar, 36, Ilham Febrian, 33, dan Satria Diguna, 24. Pengeroyokan terjadi akibat korban dan pelaku sebelumnya sempat bersitegang di jalan tol.

Kapolsek Cakung, Kompol Supoyo membenarkan peristiwa itu. Menurutnya, ketiga pelaku sudah diamankan dan akan dijerat dengan pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan. “Sudah kami amankan pelakunya sejak pertama pengeroyokan itu terjadi,” katanya, Kamis (30/8).

Pengeroyokan itu sendiri terjadi Rabu malam sekitar pukul 22.00. Kala itu korban yang mengendarai mobil Honda Jazz B 1509 UFR melintas di Tol Joor Bintara arah Priok . Saat melintas, tiba-tiba kendaraan yang dikemudikan Ipda Arif, dipotong oleh mobil Truck D 9860 AE. “Akibatnya korban mengerem mendadak. Karena kesal, ia pun gantian memotong dan membuat truk mengerem mendadak juga,” ujar Kapolsek.

Karena kernet truk kesal dengan hal itu, botol air mineral dilempar ke mobil anggota polisi ini. Atas hal itu, korban kembali naik pitam dan kembali mengejar hingga memotong truk sampai berhenti. “Korban ini turun dari mobilnya, dan menghampiri truk yang juga membuat dua kernet Ilham dan Indra turun dari mobil,” ujar Supoyo.
(BACA : Polisi Dikeroyok 3 Orang di Cakung)

Di jalan tol, korban dan pelaku terlibat adu mulut. Ilham yang naik pitam langsung memukul korban. Tak terima dengan hal itu, korban kembali naik pitam. “Lalu ketiga pelaku kesal dan emosi, sehingga mengeroyok korban dan mengalami luka di bagian wajah,” terang Kapolsek.

Aksi pengeroyokan itu, sambung Kompol Supoyo, akhirnya dapat direlai warga dan petugas Polsek Cakung. (Ifand/b)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/30/ini-kronologis-pengeroyokan-anggota-polisi-di-tol/

Ini Kata Pelaku Bisnis Soal Rekrutmen di Era Disruptif

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Dalam acara Investor Gathering dengan tema ”Team Building, Culture, and Recruitment” yang digelar Bizcom Indonesia, sebuah komunitas pelaku bisnis investor di Jakarta, Kamis (30/08/2018).

CEO Bizcom Indonesia, Sendra Wong, mengungkapkan bahwa hal yang diperlukan dalam melakukan rekrutmen adalah proses rekrutmen yang terorganisir, budaya perusahaan yang matang, serta team building yang kuat, akan dapat membantu meningkatkan kualitas dan loyalitas karyawan yang kemudian akan berdampak positif bagi perusahaan.

"Karyawan adalah aset bagi perusahaan. Bersama mereka, perusahaan dapat berprestasi dan berjaya. Oleh sebab itu, kesuksesan sebuah perusahaan berawal dari proses rekrutmennya," di Jakarta, Kamis (30/08/2018).

Sementara itu, Chief HR Gojek, Monica Oudang, juga turut memberikan pendapat. Memurutnya, tempat bekerja harus melakukan transformasi untuk mengakomodasi pendatang baru yang akan bergabung, yaitu mereka yang berasal dari berbagai generasi.

"Kecerdasan, fleksibilitas, dan keahlian dalam teknologi merupakan poin penting untuk menarik dan mempertahankan mereka. Terobosan ini harus diimplementasikan dalam setiap kegiatan human resources, mulai da’ perekrutan, hingga pembelajaran untuk bekerja," jelasnya dalam kesempatan yang sama.

Acara yang dikemas dalam bentuk diskusi panel tersebut bertujuan untuk memahami Iebih jauh teknik rekrutmen di era digital. Sebagai komunitas yang berbasis di Indonesia dan berfokus pada sektor Agribisnis, Bizcom Indonesia juga turut memamerkan hasil pertanian Jawa Barat selama acara berlangsung. Saat ini Bizcom memiliki sebanyak 2.500 anggota yang tergabung dalam komunitas.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193159/ini-kata-pelaku-bisnis-soal-rekrutmen-di-era-disruptif.html

Modalku Salurkan Rp2,3 Triliun ke 8.500 UMKM

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Sejak awal berdiri, Modalku, penyedia layanan peer-to-peer (P2P) lending telah menyalurkan total pendanaan crowd funding lebih dari Rp2,3 triliun untuk 8.500 lebih UMKM di Asia Tenggara.

Modalku sendiri menyalurkan hampir Rp1,2 triliun bagi UMKM Indonesia. Ketatnya persaingan di industri P2P lending, ternyata tetap mampu membuat Modalku menyalurkan hampir Rp1,2 triliun bagi UMKM Indonesia dari total pinjaman UMKM kawasan regional tersebut. 

Data terakhir Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Indonesia menunjukkan bahwa dari 99,99% usaha di Indonesia, termasuk kategori UMKM, kontribusi sektor UMKM bagi total PDB tidak sebanding dengan jumlah angka tersebut atau hanya 60,34%.

Untuk diketahui, Modalku merupakan penyedia layanan peer-to-peer (P2P) lending, di mana peminjam (UMKM lokal yang berpotensi) dapat memperoleh pinjaman modal usaha tanpa agunan hingga Rp2 miliar yang didanai oleh pemberi pinjaman platform (individu atau institusi yang mencari alternatif investasi) melalui pasar digital. 

Sejak berdiri, Modalku telah meraih Pendanaan Seri A dan Seri B terbesar bagi platform P2P lending di Asia Tenggara, masing-masing sebesar Rp100 miliar dan Rp350 miliar. Pendanaan Seri B Modalku yang diumumkan April 2018 didukung SoftBank Ventures Korea, Sequoia India, Alpha JWC Ventures Indonesia, serta Golden Gate Ventures. 

Di Asia Tenggara, Modalku beroperasi di Indonesia, Singapura, dan Malaysia. Di Indonesia sendiri, Modalku melayani wilayah Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193183/modalku-salurkan-rp23-triliun-ke8500-umkm.html

China Suntik Sektor Transportasi dengan US$549,39 M

Warta Ekonomi.co.id, Shanghai, China -

China telah menyetujui 152 proyek infrastruktur senilai gabungan 3,75 triliun yuan (US$549,39 miliar) di wilayah barat sejak akhir 2012, seorang pejabat senior di badan perencanaan negara China mengatakan dalam sebuah pernyataan pada Kamis (30/8/2018).

China telah banyak berinvestasi pada infrastruktur transportasi dalam upaya untuk meningkatkan pembangunan, mengurangi kemiskinan dan mengintegrasikan daerah barat yang terpencil dan kadang-kadang bergolak ke dalam perekonomian nasional.

"Proyek-proyek besar selalu menjadi langkah yang kuat untuk mempromosikan pembangunan di barat," ungkap Xiao Weiming, kepala kantor pengembangan Barat Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional, sebagaimana dikutip dari Reuters, Kamis (30/8/2018).

"52 proyek besar telah diselesaikan dengan sisa 100 set akan selesai pada 2023," Xiao mengatakan pada briefing di Beijing.

Xiao mengatakan proyek-proyek itu termasuk 12 bandara baru dengan total biaya 162,4 miliar yuan, serta jalan dan rel kereta api, fasilitas pengalihan air dan pembangkit listrik tenaga air.

"Pada 2023, wilayah barat China akan memiliki tambahan 8.751 kilometer jalan raya, 3.219 kilometer rel kecepatan tinggi baru dan 187 gigawatt kapasitas generasi baru," tambahnya.

Wilayah barat China yang sangat luas termasuk daerah Tibet yang sensitif secara politis, Xinjiang dan Mongolia Dalam, serta provinsi tenaga air dan pertanian utama Sichuan dan Yunnan di barat daya. Mereka berkontribusi sebanyak 20 persen dari total produk domestik bruto negara tersebut.

Xiao mengatakan pertumbuhan ekonomi di wilayah barat melambat pada semester pertama tahun ini, sebagian besar karena penurunan investasi aset tetap.

Dia mengatakan bahwa daerah-daerah berjuang untuk menemukan titik masuk baru ke dalam sektor manufaktur China yang sangat kompetitif, dan juga menghadapi kendala yang meningkat pada lahan dan modal. Daerah-daerah perlu memperkuat hubungan ekonomi dengan negara-negara tetangga di Asia tengah atau tenggara dan bekerja untuk mengurangi ketergantungan mereka pada industri berat, pungkas Xiao.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193129/china-suntik-sektor-transportasi-dengan-us54939-m.html

Kolaborasi Dompet Dhuafa, Weyland, dan OK OCE, Kembangkan Program Warja

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Dompet Dhuafa bekerjasama dengan Perkumpulan Gerakan OKOCE (PGO OKOCE) dan di bantu oleh PT. Weyland Indonesia Perkasa yang mempunyai aplikasi bernama Atozpay memberikan alternatif solusi IT bagi pemerintah DKI Jakarta untuk bisa mendistribusikan bantuan dengan aman, efektif, manusiawi dan memberikan tambahan omset usaha kepada pengusaha makanan (warteg) yang banyak tersebar di DKI Jakarta, Kamis (30/08/2018)

Menurut Ust. Ahmad Shonhaji, sebagai Direktur Dakwah dan Layanan Tanggap Darurat Dompet Dhuafa, Filantropi, mengatakan Program WARJA (Warga dan Warung Jadi Sejahtera) merupakan program yang memberikan jaminan makan (tidak lapar) kepada kaum dhuafa yang sekaligus memberdayakan warung makan kecil dengan mendapatkan peningkatan omset serta semakin didukung oleh warga dan para donatur.

"Di wilayah Jakarta masih kita temui para kaum dhuafa yang sepatutnya kita bantu terutama peran pemerintah dan lembaga kemanusiaan seperti Dompet Dhuafa berperan penting dalam kesejahteraan masyarakat," kata Filantropi di Jakarta, Kamis (30/08/2018).

ketua PGO OKOCE, Coach Faransyah Jaya, berharap bahwa semua pengusaha makanan (warteg) yang terdaftar sebagai anggota OKOCE bisa membantu pemerintah dalam rangka mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang tidak mampu.

"Dan direncanakan program ini akan melibatkan 1000 warteg yg tersebar di DKI Jakarta sehingga penerima bantuan mudah mendapatkan bantuan disekitar tempat tinggalnya kapan saja," ujarnya.

Direktur Utama Atozpay, Djunaedy Hermawanto, mengatakan bahwa Atozpay menciptakan sistem yang sangat memudahkan penerima bantuan dimana orang-orang yang menerima kartu Warja ini tinggal datang ke warteg yang ada logo WARJA dan kemudian kartu tersebut akan di scan barcode oleh warteg untuk penukaran voucher makan nya.

"Fitur-fitur di aplikasi Atozpay juga kami buat mudah dan aman sehingga prosesnya bisa lebih cepat. Program ini sekaligus juga akan memberi tambahan omset kepada pengusaha warteg yg merupakan sasaran dari Pemerintah untuk menggerakkan perekonomian dilevel UKM,” tuturnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193131/kolaborasi-dompet-dhuafa-weyland-dan-ok-oce-kembangkan-program-warja.html

Beredar Hastag #WowoSayangWiwi, Reaksi Warganet Usai Jokowi-Prabowo Berpelukan

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Usai aksi Hanifan merangkul Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI), sontak mengejutkan tanah air. Pasalnya, kedua tokoh tersebut akan bersaing dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 menghadirkan tagar #WowoSayangWiwi di Twitter.

Cuitan tentang foto Jokowi-Prabowo tak sedikit mengundang tawa, berikut rangkuman cuitan warganet.

Dari akun, @zainun_naim19, mengatakan, "@jokowi dan @prabowo saya suka moment ini#WowoSayangWiwi #matanajwa #PencakSilat #IndonesiaBANGGA," cuitnya.

Selain itu, @bibzamannow mengatakan, aksi ketua Capres tersebut memperlihatkan politik yang santun. "Politik santun sesungguhnya merupakan gambaran demokrasi yang baik.  Kesantun akan memberikan kontribusi pada pengembangan kehidupan berdemokrasi. Kemajuan demokrasi akan runtuh jika tidak diikuti kehidupan demokrasi yang santun. #WowoSayangWiwi," cuitnya.

Tak hanya itu, Gubernur terpilih Jawa Barat, Ridwan Kamil juga ikut berpartisipasi terhadap aksi pelukan kedua tokoh tersebut. 

Dalam akun Instagramnya, Kang Emil sapaannya mengajak warganet untuk berswafoto dengan contoh kedua tokoh tersebut. "Alhamdulilah hal positif pelukan pak Jokowi dan pak Prabowo semalam, mulai menular positif ditiru warga dan anak-anak. Btw, SAYA mau bikin lomba foto pose ini untuk seluruh warga Indonesia dimanapun berada. Perempuan juga boleh ikutan dgn kostum masing2. Foto dengan konsep dan artistik Terbaik 1 hadiah 2 juta rupiah. Juara 2 hadiah 1 juta rupiah. Juara 3 sebesar 500 ribu rupiah untuk masing2 sebanyak 4 orang. Hadiah tambahan voucher 1 juta rupiah utk 4 orang dari @fatih_indonesia. Posting di akun masing2 dgn hestek #RukunIndonesiaku dan akun saya tolong di tag . Ditutup tanggal 5 September 2018. Hatur Nuhun. Temanya bebas. Misal: "2 mantan yang akhirnya bisa rukun"," tulis kang Emil.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193140/beredar-hastag-wowosayangwiwi-reaksi-warganet-usai-jokowi-prabowo-berpelukan.html

Wednesday, August 29, 2018

Gelar Konser, Syahrini Janjikan Lebih dari Sekedar Pertunjukkan Suara

JAKARTA – Penyanyi Syahrini (36) akan menggelar konser pada 20 September mendatang di Art Prenuer Jakarta dengan tajuk ‘Jambul Khatulistiwa’.  Bukan persiapan konsernya yang jadi pembicaraan, melainkan mahalnya harga tiket, hingga mencapai Rp25 juta.

“Jika penyanyi luar Celine Dion bisa mendatangkan orang meski dengan harga selangit, aku ingin tahu apakah penikmat musik itu juga mau mengapresiasi penyanyi dan musisi lokal, ” ujarnya.

Semua urusan tiket konser menurutnya, ditangani oleh pihak Berlian Entertaiment. “Aku juga belum tahu siapa dan kalangan mana yang akan beli tiket konser aku nanti,” jelasnya.

Konser ‘Jambul Khatulistiwa’ tidak hanya berupa pertunjukkan suara saja, tetapi juga busana. Syahrini mengaku akan mengenakan headpiece terbesar di dunia rancangan Rinaldy Yunardi.

“Tiketnya mahal, tentulah aku akan menampilkan yang spesial. Reynaldi belum pernah melakukan ini pada artis lainnya, termasuk artis dunia sekalipun. Jadi ini yang pertama,” jelas Syahrini.

Selama ini kata dia, penikmat dan pecinta musik tidak tahu persis bagaimana dia sebenarnya jika konser di panggung.

“Mereka hanya tahu aku di panggung off air di televisi. Itu kan terbatas, mengikuti rundown dan tim kreatif. Sedang konser ini sudah dirancang sejak lima tahun lalu sama Berlian. Konser ini juga sebagai hadiah buat penggemar aku,” bebernya. Tapi, buat fans kok tiketnya mahal mba? (ali/mb)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/30/gelar-konser-syahrini-janjikan-lebih-dari-sekedar-pertunjukkan-suara/

Tokoh Pers Leo Batubara Wafat

JAKARTA – Tokoh pers Sabam Leo Batubara meninggal dunia, Rabu (29/8). Leo wafat pukul 16.30, dalam usia 79 tahun. Sebelumnya ia dirawat di Jakarta, yakni saat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta Pusat.

Kabar duka ini disampaikan pertama oleh Anggota Dewan pers Nezar Patria melalui pesan singkat. “Baru saja mendengar kabar duka, Bapak Leo Batubara, mantan anggota Dewan Pers meninggal Rabu, 29 Agustus 2018, pukul 16.30 WIB,” kata Nezar Patria.

Jenazah Leo  berada di Instalasi Gawat Darurat RSPAD. Sebelumnya, menurut Nezar berdasarkan penuturan staf Dewan Pers, Leo sempat bekerja dan datang ke kantor Dewan Pers hari ini. Penyebab wafatnya Leo disebabkan karena dia terjatuh di ruangan.

“Sekitar pukul 15.30 WIB, pak Leo dari kamar mandi mau ke ruangan, kemudian terpeleset jatuh, dan kepalanya terbentur dan terluka,” katanya.

Nezar mengucapkan duka mendalam atas kepergian Leo Batubara. “Kita kehilangan sosok yang peduli dan cinta dengan kemerdekaan pers. Doa dan hormat mendalam kepada almarhum,” kata Nezar.

Leo Batubara, yang biasa dipanggil Leo dikenal aktif membela kebebasan pers. Dia pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pers periode 2007-2010.

Pada tahun 1999, Leo ikut aktif terlibat dalam perumusan UU No. 40/1999 tentang Pers.  Semasa hidup, Leo pernah menjadi Pemimpin Perusahaan harian Suara Karya pada tahun 1999 sampai 2005

Kumpulan tulisan Leo pernah dimuat dalam buku berjudul Menegakkan Kemerdekaan Pers yang diterbitkan Dewan Pers tahun 2007. (win)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/29/tokoh-pers-leo-batubara-wafat/

JK Harap, Dirut Pertamina Baru Tingkatkan Investasi Dalam Negeri

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Terpilihnya Nicke Widyawati sebagai Direktur Utama PT Pertamina (Persero), membuat Wakil Presiden, Jusuf Kalla (JK) berharap mampu meningkatkan investasi dalam negeri.

JK mengatakan Indonesia masih memiliki banyak sumber minyak yang belum dikelolah sehingga potensi itu digarap oleh investor asing. Karenanya, Pertamina lebih baik menggarap investasi energi dalam negeri ketimbang investasi luar negeri seperti Irak, Aljazair, dan negara lainnya.

"Lebih baik investasi di dalam negeri. Blok Rokan, Blok Mahakam, dan di Papua juga ada," rincinya di Jakarta, Rabu (29/8/2018).

Ia menambahkan, jika dalam negeri telah dikelolah dengan baik, maka Pertamina tidak hanya kuat di sektor hilir, tetapi juga di sektor hulu. Bahkan berdasarkan data Pertamina, tahun ini, investasi perseroan di sektor hulu mencapai dua pertiga dari total alokasi investasi atau senilai 3 miliar dolar Amerika Serikat.

"Membangun kilang, instalasi, dna menangani di Kalimantan serta Riau. Diharapkan, Pertamina investasi di dalam negeri tak usah ke luar," katanya.

Nicke Widyawati resmi diangkat menjadi Direktur Utama Pertamina setelah sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Pertamina sejak April 2018 lalu. Pengangkatan Nicke berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor 232/MBU/08/2018 yang ditetapkan per tanggal 29 Agustus 2018.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193044/jk-harap-dirut-pertamina-baru-tingkatkan-investasi-dalam-negeri.html

Agustus 2018, Sumut Berpeluang Cetak Deflasi

Warta Ekonomi.co.id, Medan -

Menjelang penutupan bulan Agustus, sejumlah harga kebutuhan pokok mengalami penurunan yang sangat signifikan. Sehingga kemungkinan besar Sumut bulan Agustus akan merealisasikan deflasi dalam rentang -0.2% hingga 0.4%.

Ketua Tim Pemantau Pangan Sumut Gunawan Benjamin mengatakan, banyak komoditas pangan yang mengalami penurunan harga.

"Seperti komoditas bawang putih dan bawang merah mengalami penurunan sekitar 8% dan 18%. Begitu juga dengan harga cabai merah anjlok sekitar 26% dalam kurun waktu satu bulan kemarin. Harga komoditas bawang dan cabai merah sekalipun anjlok, namun harganya masih dalam rentang harga yang normal," katanya, Rabu (29/8/2018).

Namun dari sejumlah harga kebutuhan pokok tersebut masih ada beberapa kebutuhan pokok yang bertahan mahal. Salah satunya adalah telur ayam. Yang harganya masih sekitar Rp24 ribu per Kg. Atau masih dalam rentang Rp1.300 hingga Rp1.500 per butirnya.

" Walau demikian saya memperkirakan harga telur ayam ini akan mulai turun lagi di bulan depan. Karena siklus pergantian indukan ayam petelur sudah memasuki masanya," ujarnya.

Selanjutnya akhir-akhir ini juga terlihat ada kenaikan harga sayur sayuran. Seperti jipang, kacang panjang, buncis, tomat dan sejumlah kebutuhan lainnya. Kenaikan tersebut kisaran 5 hingga 10%. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193005/agustus-2018-sumut-berpeluang-cetak-deflasi.html

Saran PKB, Kaum Milenial Diedukasi Politik, Emang Kenapa?

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Untuk menghindari terjadinya perpecahan terutama pada kaum milenial, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyarankan agar generasi muda tersebut diberi edukasi politik.

Anggota Dewan Syuro PKB, Maman Imanulhaq, mengatakan masyarakat dan kaum milenial harus diberikan edukasi politik, sehingga tidak terjadi keretakan dalam kerukunan sosial. Salah satu edukasi ke milenial ialah bagaimana sejarah perpolitikan Indonesia. Bahkan lebih penting lagi tentang  founding father.

"Memberikan edukasi politik pada masyarakat, itu biasa adu gagasan," ujarnya di Jakarta, Rabu (29/8/2018).

Tidak hanya itu, masyarakat juga perlu diberi tahu mengenai adu argumen yang sering terjadi di dunia politik. Sebab saat ini masih banyak warga Indonesia yang tidak terbiasa dengan adu ide tersebut, sehingga kerap munculkan fitnah dan hoax antar pendukung.

"Adu politik yang sering dilakukan oleh politikus juga harus diketahui masyarakat," katanya.

Ia berharap, nantinya masyarakat atau para pendukung tidak menggunakan isu SARA, karena dapat menimbulkan kepanikan bagi warga.

"Saya rasa Indonesia punya kelompok nasionalis religius dan kita yakin Indonesia nggak akan mudah seperti Suriah," jelasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193022/saran-pkb-kaum-milenial-diedukasi-politik-emang-kenapa.html

Belum Bangun Smelter, ESDM Tetap Perpanjang Izin Freeport, Ada Apa Nih?

4

Senin, 27/08/2018 06:32 WIB

Politik -

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193028/belum-bangun-smelter-esdm-tetap-perpanjang-izin-freeport-ada-apa-nih.html

PGN Pasok Gas Bumi ke Musim Mas

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sukses melakukan pengaliran gas (gas in) ke pabrik oleochemical  milik PT Musim Mas Martubung Plant di Medan.

Sales Area Head PGN Wilayah Medan, Saeful Hadi mengatakan perusahaan milik grup Musim Mas ini menjadi pelanggan baru PGN Area Medan, dengan volume pemakaian gas 600-780 ribu m3 per bulan, atau setara dengan 0,77 - 1 BBTUD per bulan.

"Musim Mas Martubung Plant merupakan pengembangan pabrik baru grup Musim Mas di Kota Medan. Kami berhasil membangun jaringan pipa distribusi gas tepat waktu, sehingga pada hari ini bisa memulai gas in untuk keperluan produksi oleochemical pabrik tersebut," katanya, Rabu (29/8/2018).

Musim Mas merupakan perusahaan kelapa sawit besar yang dirintis oleh Anwar Karim dari sebuah pabrik sabun Nam Cheong di Medan, Sumatera Utara pada tahun 1932. Dibawah kepemimpinan Bachtiar Karim, sang putra sulung, Musim Mas berkembang menjadi perusahaan perkebunan dan pengolahan kelapa sawit asal Indonesia yang memiliki sejumlah cabang di beberapa negara. 

"Pada 2004, Musim Mas juga tercatat sebagai perusahaan Indonesia yang pertama kali mendapat sertifikat Rountable on Sustainable Palm Oil (RSPO)," ujarnya.

Dikatakannya, pihaknya berhasil memasok gas sebanyak 240 ribu m 3 per bulan untuk PT Alfo Citra Abadi, perusahaan aluminium extrusion yang selama ini menggunakan batu bara sebagai sumber energi produksinya. 

"Perusahaan yang mengekspor jendela, lemari, tangga, dan pintu berbahan aluminium ke Australia dan Amerika Serikat ini merasakan efisiensi dengan menggunakan gas bumi dari PGN," ujarnya.

Sepanjang kuartal I-2018, PGN Area Medan berhasil menjual gas sebanyak 13,5 juta British Thermal Unit (MMBTU) kepada 20.400 pelanggan yang ada di kota tersebut. Realisasi tersebut 7% lebih tinggi dibandingkan target yang diberikan grup PGN kepada Area Medan.

"Realisasi penjualan yang melampaui target didorong oleh konsumsi dari pelanggan komersil dan industri yang terus bertumbuh, seiring dengan pertumbuhan ekonomi Kota Medan yang terus melaju pesat," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita192993/pgn-pasok-gas-bumi-ke-musim-mas.html

Market Share Grab Capai 65%

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mengungkapkan pangsa pasar (market share) Grab di Indonesia tercatat mencapai 65%. Diprediksikan tren permintaan layanan fitur Grab akan mengalami peningkatan.

"Dengan market share ini menjadikan layanan kami menjadi kepercayaan masyarakat," ujar Ridzki di Grand Hyatt, Rabu (29/8/2018).

Kendati demikian, secara diplomatis, Ridzki mengatakan, pangsa pasar bukan menjadi paling utama, terpenting bagaimana masyarakat menjadikan Grab paling dinikmati.

"Market share buat kami bukan masalah," ucapnya.

Ia menambahkan, kini Grab telah meluas hingga ke berbagai wilayah di Indonesia. Pada Januari 2017 hanya menjangkau 12 kota, hingga Agustus 2018 Grab melebarkan sayap bisnisnya sampai ke 137 kota.

"Grab kini telah bertransformasi menjadi layanan transportasi yang dibutuhkan masyarakat," tandasnya. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193030/market-share-grab-capai-65.html

BPS: Indeks Demokrasi Sulsel Masih di Kategori Sedang

Warta Ekonomi.co.id, Makassar -

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Demokrasi Indonesia atau IDO Sulsel 2017 mencapai angka 70,79 dalam skala 0-100. Terjadi peningkatan dibandingkan IDI 2016 sebesar 68,53. Meski demikian, kinerja demokrasi Sulsel masih berada pada kategori sedang. 

Kepala Bidang Statistik Sosial BPS Sulsel, Faharuddin, menyampaikan pencapaian kinerja demokrasi lingkup provinsi ini masih berada dalam kategori sedang sesuai dengan klasifikasi yang sudah dikelompokkan. Rinciannya yakni kategori baik (indeks di atas 80%), sedang (indeks di atas 60-80%) dan buruk (indeks di bawah 60%).

"Terdapat tiga standar pengklasifikasian, ada kategori baik, sedang dan buruk. Untuk Sulsel, indeks demokrasi mengalami peningkatan dan berada pada level sedang," kata dia, di Makassar. 

Indeks Demokrasi Indonesia diketahui merupakan indikator komposit yang menunjukkan tingkat perkembangan demokrasi. Tingkat capaian indeks diukur berdasarkan pelaksanaan dan perkembangan tiga aspek demokrasi, yaitu kebebasan sipil, hak-hak politik dan lembaga demokrasi. 

Faharuddin menuturkan metodologi penghitungan indeks demokrasi memakai empat sumber data. Rinciannya yakni review surat kabar lokal; dokumen berupa peraturan daerah, peraturan gubernur dan lain-lain; diskusi fokus grup dan wawancara mendalam. 

Faharuddin mengimbuhkan perubahan angka indeks demokrasi di Sulsel rentang 2016-2017 dipengaruhi oleh tiga aspek indikator yang semuanya mengalami peningkatan. Untuk indeks kebebasan sipil meningkat 1,74 poin dari 76,45 menjadi 77,48. Lalu, indeks hak-hak politik naik 3,07 poin dari 61,51 menjadi 64,58 dan indeks lembaga demokrasi naik 1,37 poin dari 70,86 menjadi 72,23. 

Secara keseluruhan, kinerja indeks demokrasi di Sulsel terbilang fluktuatif rentang 2009-2017. Rinciannya yakni pada 2009 sebesar 61,48; pada 2010 sebesar 56,67; pada 2011 sebesar 65,31; pada 2012 sebesar 68,55; pada 2013 sebesar 65,20; pada 2014 sebesar 75,30; pada 2015 sebesar 67,90; pada 2016 sebesar 68,53; dan pada 2017 sebesar 70,79).

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita192998/bps-indeks-demokrasi-sulsel-masih-di-kategori-sedang.html

Sequis Raih Penghargaan Top 5 Popular Company in Life Insurance Sector pada IPRA 2018

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Sequis berhasil meraih penghargaan Top 5 Popular Company in Life Insurance Sector pada Indonesia Corporate PR (ICPR) Award 2018 yang diselenggarakan oleh majalah Warta Ekonomi (24/08/2018).

Penghargaan diterima oleh Head of Corporate Branding, Marketing and Communication Sequis Life, Felicia Gunawan.

“Penghargaan ini merupakan prestasi yang membanggakan sekaligus membuktikan keberhasilan kami dalam memberikan beragam informasi yang positif dan berkualitas yang dapat bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Felicia sesuai keterangannya di Jakarta, Rabu (29/08/2018).

Felicia mengungkapkan pemberitaan yang diberikan Sequis cukup cepat direspon oleh media dan masyaarakat. Untuk industri asuransi sendiri, Ia melihat perkembangan pemberitaanya di media semakin positif dan kompetitif.

"Telah banyak perusahaan asuransi yang memanfaatkan PR untuk memberikan edukasi kepada masyarakat luas. Saya percaya komunikasi yang baik dari perusahaan memegang peranan penting dalam membantu masyarakat Indonesia untuk memahami produk-produk asuransi guna mewujudkan hari esok yang lebih baik" ungkapnya.

Sequis merupakan salah satu dari 5 perusahaan asuransi di Indonesia yang terpilih menerima penghargaan ini karena dianggap berhasil menciptakan pemberitaan positif dan citra yang baik melalui
kinerja Public Relations (PR) yang dimiliki perusahaan.

“Dengan adanya penghargaan ini, kami mengharapkan kedepannya Sequis dapat semakin mengokohkan citra dan reputasi perusahaan sehingga dapat semakin menumbuhkan kepercayaan masyarakat ke Indonesia terhadap Sequis,” imbuhnya.

Penentuan ICPR Award 2018 ini dilakukan oleh Warta Ekonomi berdasarkan riset media monitoring kepada 40 media online nasional dan 12 media online Asia. Riset ini memonitor kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan, lembaga, maupun tokoh sejak bulan Januari 2018, dengan menggunakan keyword sebanyak 10.000 dan menghasilkan pemberitaan sebanyak 293.500 berita.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193020/sequis-raih-penghargaan-top-5-popular-company-in-life-insurance-sector-pada-ipra-2018.html

Jokowi Beberkan Kunci Sukses Atlet-atlet Indonesia di Asian Games

SLEMAN  – Presiden Joko Widodo mensyukuri perolehan medali kontingen Indonesia di Asian Games 2018 yang telah melampaui target yang sebelumnya ditetapkan. Jokowi pun membeberkan kunci sukses atlet-atlet Indonesia dalam kontingen di Asian Games kali ini.

Selain karena perjuangan dan kerja keras para atlet dan pelatih, menurutnya hal tersebut juga merupakan buah dari penyederhanaan birokrasi yang dilakukan oleh pemerintah.

“Harus kita syukuri, Alhamdulillah bahwa target 16 besar yang pertama sudah dilampaui. Ini saya kira perjuangan panjang para atlet dan pelatih baik tryout-tryout di luar yang jangka waktunya saya lihat tidak sebulan-dua bulan,” terang Jokowi sela kunjungan kerja di Sleman, Yogyakarta Rabu (29/8).

Sementara di tingkat manajemen, Kepala Negara mengatakan bahwa penyederhanaan birokrasi keuangan membuat anggaran dapat sampai dengan tepat ke cabang-cabang olahraga dan para atlet sehingga program pelatihan dapat berjalan dengan baik. Imbasnya, semangat para atlet untuk berlatih kian meningkat.

Dalam sebuah kesempatan Presiden menyampaikan bahwa tata kelola pembinaan atlet sekarang tidak seperti dulu yang kurang berpihak ke atlet. Tidak terpenuhinya target di Sea Games 2017 misalnya, merupakan salah satu faktor yang membuat pemerintah mengambil langkah mengubah tata kelola pembinaan atlet tersebut.

Di SEA Games 2017 lalu, Indonesia hanya mampu bertengger di posisi kelima dengan mengumpulkan 38 emas, 63 perak dan 90 perunggu. Salah satu faktor penyebabnya adalah sering terlambatnya honor atlet dan peralatan. Selain itu pengiriman untuk latihan di luar negeri juga sering terkendala.

Oleh karena itu, Presiden menerbitkan Peraturan Presiden No 95 Tahun 2017 tentang Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional yang mulai berlaku tanggal 20 Oktober 2017 lalu. Prestasi Indonesia yang meningkat di Asian Games 2018 ini merupakan salah satu buah hasilnya.

“Hasilnya di saat pertandingan betul-betul semangat itu kelihatan. Saya kira kita melihat sebuah perjuangan dan kerja keras yang menurut saya sangat habis-habisan di lapangan. Kelihatan sekali. Semuanya ingin mempersembahkan yang terbaik untuk negara,” Presiden menerangkan.

Untuk diketahui, hingga sampai Rabu siang , Indonesia bertengger di posisi keempat dan berhasil mengumpulkan medali dengan rincian 27 emas, 22 perak, dan 33 perunggu. Torehan emas sejumlah tersebut menjadikan Indonesia melampaui pencapaiannya saat menjadi tuan rumah di 1962. Saat itu Indonesia meraih 11 emas, 12 perak, dan 28 perunggu.(Johara/win)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/29/jokowi-beberkan-kunci-sukses-atlet-atlet-indonesia-di-asian-games/

Punya Banyak Teman Muslim, Pengusaha Asal Jepang Ini Ciptakan Masjid Berjalan

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Tamat dari Fakultas Hukum Universitas Fukuoka, seorang pengusaha asal Jepang, Yasuharu Inoue (59) bekerja sebagai juru rancang di sebuah perusahaan periklanan. Namun karena satu dan lain hal, Yasuharu keluar dari perusahaan tersebut, dan memilih bekerja aktif sebagai pengarah acara televisi, perancang event, dan menciptakan hal-hal baru. Dia juga pernah memproduksi berbagai event, seperti Piala Dunia Jepang-Korsel, Olimpiade Athena, Tokyo Marathon, dan lain sebagainya. 

Beberapa tahun belakangan, Yasuharu mengaku sering mengunjungi negara-negara Asia Tenggara. Dalam perjalanannya, dia mendapatkan banyak sahabat dan teman dari kalangan muslim. Ia pun terinspirasi menciptakan solusi yang dibutuhkan teman-temannya dan seluruh umat Islam di negara Asia Tenggara, yaitu masjid berjalan. 

Akhirnya bulan lalu, Yasuharu mengumumkan dan metunjukkan karyanya di Jepang. Masjid berjalan itu ia ciptakan sebagai fasilitas infrastruktur pariwisata menjelang Olimpiade dan Paralimpik Tokyo 2020.

"Kami membangun masjid berjalan dengan sepenuh hati kami untuk dipersembahkan kepada umat Islam sebagai salah satu pemeluk agama terbesar di dunia yang penuh keramahtamahan (omotenashi)," ungkap dia dalam acara peringatan ke-60 tahun hubungan diplomatik Jepang-Indonesia beberapa waktu lalu di Jakarta. 

Proyek masjid berjalan yang dikepalainya tersebut mampu menangani masalah kekurangan masjid bagi umat Islam di Jepang dan untuk mengantisipasi kehadiran wisatawan dari berbagai kewarganegaraan, kebudayaan, serta kepercayaan yang berbeda-beda. 

Masjid berjalan tersebut mulai dibangun 4 tahun lalu. Sebuah truk dengan beban berat 25 ton yang dilengkapi dengan berbagai peralatan. Luas sisi lantainya mencapai 48 meter persegi yang bisa digunakan 50 orang salat bersama, dilengkapi tempat wudhu, serta sistem penentuan arah kiblat yang lengkap. 

"Kami yakin sekali produk ini adalah produk 'Cool Japan' yang terpadu menggunakan teknologi canggih Jepang," ucapnya.

Ia mengakui, dirinya menerima banyak pertanyaan dari berbagai negara dan permintaan untuk menjual masjid berjalan itu ke luar negeri. 

Dia berharap produk solutifnya tersebut dapat digunakan bukan hanya untuk Olimpiade Tokyo, namun juga dalam berbagai situasi untuk masyarakat di Indonesia. Truk masjid berjalan tersebut dibanderol seharga 100 juta Yen atau sekitar Rp14 miliar. 

Menurut Yasuharu, harga yang mahal tersebut dikarenakan semua bahan baku asli dari Jepang. Namun jika bisa menggunakan material dari Indonesia, harga truk masjid berjalan bisa lebih murah. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193035/punyabanyak-teman-muslim-pengusaha-asal-jepang-ini-ciptakan-masjid-berjalan.html

Inilah Profil dan Sepak Terjang Nicke Widyawati

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) resmi mengumumkan penghuni kursi Direktur Utama PT Pertamina (Persero), yakni Nicke Widyawati yang sebelumnya menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt) Direktur Utama Pertamina.

Sebelumnya Nicke pernah ditugaskan di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Minyak dan Gas ini sebagai Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) di penghujung 2017.

Wanita kelahiran Tasikmalaya 25 Desember 1967 ini juga sempat mengemban tugas di PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN sebagai Direktur Pengadaan Strategis 1.

Namanya kian melejit. Puncaknya pada April 2018 ketika Bos Pertamina kala itu Elia Masa Manik diberhentikan dengan terhormat oleh Menteri BUMN Rini Soemarno, kemudian Nicke diangkat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Pertamina.

Setelah empat bulan kursi Dirut Pertamina kosong (April-Agustus), akhirnya pada hari ini, Rabu (29/8/2018), lulusan Institut Teknologi Bandung ini secara resmi diangkat sebagai Direktur Utama definitif.

Pengangkatan Nicke sebagai Direktur Utama Pertamina oleh Rini Soemarno bukan tanpa alasan. Kala menjadi bagian di tubuh Pertamina, Nicke sukses mengantarkan pembentukkan Holding BUMN Sektor Migas, di mana Pertamina menjadi induk Holding dan PT Perusahaan Gas Negara Tbk sebagai anggotanya.

Diketahui, Holding BUMN Migas akan menghasilkan sejumlah manfaat. Di antaranya memperkuat infrastruktur migas di Indonesia dan menciptakan efisiensi dalam rantai bisnis gas bumi, sehingga tercipta harga gas yang lebih terjangkau untuk konsumen. Serta meningkatkan kapasitas dan volume pengelolaan gas bumi nasional.

Tak hanya sampai di situ, bersama dengan Nicke, Pertamina akan menjadi pengelola Blok Rokan setelah kontrak habis pada 2021. Pertamina mengambil alih blok itu setelah 50 tahun dikelola Chevron.

Blok Rokan sendiri termasuk blok migas yang bernilai strategis. Produksi migas Blok Rokan menyumbang 26% dari total produksi nasional. Blok dengan luas 6.220 km itu memiliki 96 lapangan, di mana tiga lapangan berpotensi menghasilkan banyak minyak, yaitu Duri, Minas, dan Bekasap. Tercatat, sejak beroperasi pada 1971 hingga 31 Desember 2017, total minyak di Blok Rokan mencapai 11,5 miliar barel.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193024/inilah-profil-dan-sepak-terjang-nicke-widyawati.html

Holcim Berdayakan Masyarakat Cileungsi dengan Resmikan Dapoer Sampireun

Warta Ekonomi.co.id, Bogor -

PT Holcim Indonesia Tbk pabrik Narogong menjalin kemitraan bersama masyarakat sekitar dengan meresmikan Koperasi dan Pusat Pengembangan Kewirausahaan Masyarakat “Dapoer Sampireun”, yang berada di dalam kompleks Masjid Albana, Jl Raya Klapanunggal KM 7, Cileungsi, Bogor, Rabu 29 Agustus 2018.

Acara peresmian ini turut dihadiri oleh Drs. Adang Suptandar, AK.MM, Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Kepala Dinas Koperasi & UMKM, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Bogor, Farida Helianto Sastrosatomo, Legal and Corporate Affairs Director Holcim Indonesia, Serefin Bugeja, NAR Plant Manager Holcim Indonesia serta tokoh masyarakat setempat.

NAR GA & Community Relations Manager Holcim Indonesia pabrik Narogong, Edi Prajitno, mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen perusahaan dalam memberikan nilai tambah kepada masyarakat sekitar melalui program pemberdayaan yang PT Holcim Indonesia lakukan.

"Oleh karena itu, kami menggandeng beberapa pelakuu saha di sekitar pabrik Narogong yang memiliki tujuan yang sama dalam memajukan UMKM di Kecamatan Klapa nunggal dan Kabupaten Bogor," sahut Edi, di Bogor, Rabu (29/08/2018).

Selain kolaborasi yang dilakukan untuk mensukseskan program ini, Edi juga menggarisbawahi mengenai pentingnya sesi pendampingan dalam setiap kegiatan yang dilakukan.

“Pelatihan dan pembinaan sangat penting untuk dilakukan agar hasilnya bisa maksimal. Oleh karena itu kami terus memantau setiap perkembangan supaya kualitas dari produk yang diciptakan dapat tetap terjaga sesuai dengan standar," sambung Edi.

Kedepan, kehadiran Dapoer Sampireun ini diharapkan mampu memacu minat masyarakat untuk mengembangkan kemampuannya berwirausaha sehingga dapat menghasilkan karya-karya yang inovatif dan bermanfaat.

“Tentunya kami ingin program ini dapat terus berjalan dan semakin maju dengan adanya keterlibatan dari para pemangku kepentingan sekitar pabrik Narogong sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kecamatan Klapa nunggal," tutup Edi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita193027/holcim-berdayakan-masyarakat-cileungsi-dengan-resmikan-dapoer-sampireun.html

Ketua Timses Jokowi Sulit Ditebak? Ini Kriterianya

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -

Sekretaris Kabinet Pramono Anung belum mau mengungkap ketua Tim Sukses Pemenangan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Pokoknya kamu tanya siapa saja, saya nggak akan jawab. Itu domain Presiden sepenuhnya," kata Pramono, ketika ditanya wartawan di ruang kerjanya, di Jakarta, Rabu (29/8/2018).

Seskab hanya mengungkapkan bahwa kriteria ketua timses itu "good looking" atau enak dilihat, komunikatif atau gampang diterima, bisa memimpin organisasi.

Dia mengaku walaupun sudah ada nama, namun Presiden Jokowi yang akan mengumumkan sendiri secara langsung.

"Pokoknya dalam waktu dekat, sebelum tanggal 21 September 2018," katanya lagi.

Dalam pemberitaan sebelumnya, Joko Widodo mengatakan kriteria ketua tim sukses harus memiliki ide dan gagasan muda serta kekinian.

"Yang paling penting, sekali lagi, ide gagasan. Bukan masalah muda dan tua. Muda pun kalau gagasannya 'jadul' gimana, tua tapi gagasan idenya muda, kekinian, yang itu," kata Jokowi, usai membuka acara "Young on Top National Conference 2018", di Jakarta, Sabtu (25/8).

Namun, Jokowi tidak mau menjelaskan secara rinci apakah ketua timses itu dari kalangan muda atau tua.

Dia sebelumnya juga menyatakan bahwa pihaknya masih mencari figur yang tepat untuk menetapkan ketua timsesnya saat maju dalam Pemilihan Presiden 2019.

"Ya, nanti dicarikan ketuanya. Ya, santai sajalah enggak usah tergesa-gesa," kata Jokowi, usai melaksanakan Shalat Idul Adha di Lapangan Tegar Beriman Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (22/8).

Daftar tim sukses pemenangan, kata Jokowi, telah diserahkan ke KPU. Namun, belum tercantum nama ketua tim suksesnya.

Berdasarkan data yang beredar, ketua tim kampanye pasangan Jokowi/Ma'ruf belum tercantum namanya, sementara Wakil Ketuanya yakni Moeldoko, Lodewijk F Paulus, H Abdul Kadir Karding, Johnny G Plate, H Arsul Sani, H Herry Lontung Siregar, Hajriyanto Y Thohari, dan Eriko Sotarduga.

Jabatan Sekretaris tim kampanye diduduki Hasto Kristiyanto, sedangkan Wakil Sekretaris Verry Surya Hendrawan, Ahmad Rofiq, Raja Juli Antoni, dan Dewi Suharto.

Bendahara tim kampanye adalah Sakti Wahyu Trenggono dan Agus Gumiwang Kartasasmita, sedangkan Wakil Bendahara I (Urusan Parpol) Juliari P Batubara dan Amir Uskara, Wakil Bendahara II (Tokoh dan Ormas) Jazilul Fawaid dan Samsuddin Andri Aryad, Wakil Bendahara III (Relawan) Rerie Lestari Moerdijat dan Dudy Purwagandhi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.wartaekonomi.co.id/berita192989/ketua-timses-jokowi-sulit-ditebak-ini-kriterianya.html

Kata Istrinya, Perebut Emas Silat ini Betawi Banget

JAKARTA – Sebagai atlet pencak silat yang berhasil menyumbangkan medali emas bagi Indonesia dari kelas seni tunggal putra Asian Games 2018, Sugianto ternyata memiliki hobi lain. Ia amat suka kuliner, terutama menyantap semur jengkol, durian, dan seafood.

Hal itu disampaikan oleh Anita Permatasari (28), istri, yang menyebut suaminya tidak pernah neko-neko dalam urusan makanan.
“Sebenarnya semua makanan suka tapi paling suka banget itu seafood. Semur jengkol juga suka. sama durian, Betawi banget ya,” kata Anita kepada poskotanews.com di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Rabu (29/8/2018).

Untuk itu, Anita tidak pernah kesulitan ketika menyajikan makanan untuk Sugianto. Namun, sebagai atlet ada beberapa makanan yang harus dijaga salah satunya berbahan MSG tinggi untuk menjaga berat badan. “Paling saya kasih buah-buahan biar tetap jaga berat tubuh,” kata dia.

Sugianto-(yendhi)

Sugianto dan Anita merupakan pasangan suami istri muda. Mereka baru menikah pada Januari 2017 dan telah dikaruniai seorang anak laki-laki Muhammad Faaiiz Arahmaan yang baru 3 bulan.

Sebagai orangtua baru, mereka tengah fokus memberi perhatian kepada buah hatinya. Medali emas juga sebagai kado terindah bagi mereka. Ia juga nenyebut Sugianto sebagai sosok penyayang yang romantis.

“Layaknya suami biasa aja kalau dirumah, kami kan baru aja punya anak, lagi menikmati jadi orangtua baru. Tapi suka kasih kejutan sih,” kata Anita sembari tersenyum malu. Namun dia tidak mau menyebut kejutan yang diberikan suaminya. “Ada deh,” sambung dia.

(Baca: Silat Tambah Emas untuk Indonesia)

Anita datang ke Padepokan Pencak Silat bersama 15 anggota keluarganya. Dia bersama keluarga ingin memberi dukungan langsung kepada sang suami.

“Merinding banget, deg-degan banget. Cuma bisa banyak berdoa aja dan sempat nangis saja tadi,” tuturnya terharu dengan medali emas yang diperoleh Sugianto.

Anita dan suami sempat harus terpisah beberapa bulan karena Sugianto harus mengikuti karantina persiapan Asian Games 2018. Namun, komunikasi tetap mereka lakukan secara intens.

“Semalam sempat video call kasih suport biar tetap semangat, terus berdoa aja saya bilang insyaallah bisa dapat emas,” tandas dia. (yendhi/yp)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/08/29/kata-istrinya-perebut-emas-silat-ini-betawi-banget/