Pages

Sunday, September 23, 2018

Andi Arief Sebut Relawan Projo Provokasi SBY, Tim Kampanye Jokowi: Kalau Benar Kami Minta Maaf

JAKARTA – Aksi walk out Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam pawai deklarasi kampanye damai dilatarbelakangi adanya provokasi oleh kelompok relawan Joko Widodo, Projo. Hal ini disampaikan Wasekjen Demokrat, Andi Arief, melalui akun Twitternya.

Menanggapi pernyataan Andi, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) pengusung Jokowi – Ma’ruf Amin, Hasto Kristianto meminta Demokrat untuk langsung berkomunikasi dengan penyelenggara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Diketahui Demokrat protes terhadap penyelenggaraan deklarasi kampanye damai yang dinilai tidak sesuai ketentuan awal hingga SBY memutuskan keluar dari perayaan tersebut.

“Sebaiknya hal ini dikomunikasikan dengan KPU. Kalau menyampaikan keberatan, mungkin disampaikan ke KPU akan lebih baik. Karena mungkin tidak memahami desainnya KPU terhadap acara ini. Sehingga kalau keberatan disampaikan kepada KPU,” ujarnya di Posko Cemara, Jalan Cemara No 19, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/9/2018).

(BacaNgambek, SBY Walkout dari Karnaval Deklarasi Kampanye Damai)

Sementara itu Direktur Program TKN, Ario Bimo, sudah berkomunikasi dengan Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarief Hasan untuk mengetahui detil peristiwa yang terjadi.

“Selaku tim kampanye saya tadi sudah langsung menelpon ke Pak Syarief Hasan, saya langsung menelepon. Perlu sebenarnya saya mau meminta informasi yang sesungguhnya, yang terjadi seperti apa, apakah seheboh dari apa yang disampaikan Andi Arief,” tuturnya.

Politisi PDI Perjuangan itu menambahkan TKN akan meminta klarifikasi kepada Projo tentang tudingan provokasi yang disampaikan Andi. Ario Bimo pun meminta maaf kepada SBY dan Demokrat jika dalam pawai benar-benar terjadi provokasi oleh relawan dari Projo.

(BacaSBY Walk Out, Ini Kata Ketua KPU)

“Bahwa kemudian pada saat keluar ada kata-kata yang terlontar dari informasi dari Andi Arief di Twitternya, terutama dari teman-teman Projo, kami akan langsung ricek ke Budi Ari (Ketua Projo).  Sampai saat ini kami belum bisa komunikasi. Tapi pada intinya kalau itu terlontar kami menyampaikan mohon maaf,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ario Bimo mengaku tidak dapat mengontrol sepenuhnya tindakan-tindakan dari unsur relawan karena di luar tim kampanye. Meski demikian dia mengaku akan berkoordinasi kepada relawan agar menciptakan situasi yang sejuk selama kampanye.

(BacaSBY Belum Pernah Mau Datang ke Rumah Prabowo)

“Dan saya harap dengan pengalaman ini tentunya kami akan semakin menyampaikan kepada seluruh stakeholder baik TKN  maupun relawan. Relawan itu kami hanya bisa berkoordinasi. Tapi tidak bisa perintahkan, karena  masyarakat yang melakukan dukungan yang kadang di luar daripada kemampuan tim kampanye untuk mengkonsolidasikan,” pungkasnya. (ikbal/ys)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/09/23/andi-arief-sebut-relawan-projo-provokasi-sby-tim-kampanye-jokowi-kalau-benar-kami-minta-maaf/

No comments:

Post a Comment