Pages

Friday, September 7, 2018

Arman Depari: Anggota DPRD Langkat Kirim Narkotika ke Indonesia Lebih dari Empat Kali

JAKARTA – Deputi Pemberantasan BNN Arman Depari mengungkapkan kalau anggota DPRD Langkat, Ibrahim Hasan alias Hongkong  yang merupakan anggota DPRD Partai NasDem lebih dari empat kali mengirimkan narkotika jenis baru ke Indonesia.

Namun dari keterangan Ibrahim, kata Arman, anggota DPRD Langkat tersebut mengaku baru dua kali saja mengirimkan narkotika ke Indonesia.

“Kalau menurut dia, dia tetap bilang bahwa ‘saya baru dua kali’. Tapi pengakuan dari anak buahnya yang mengirim dari malaysia menyatakan bahwa paling tidak sudah 4 kali,” ujar Arman di Gedung BNN, Cawang, Jakarta Timur, Jumat (7/9/2018).

Ia menambahkan, karena adanya perbedaan keterangan tersebut, pihaknya hingga kini masih terus mengumpulkan bukti-bukti. Sebab kata Arman, bukan hanya keterangan saja yang dijadikan pedoman dalam penyelidikan.

“Itu nanti akan kita buktikan dengan mengumpulkan bukti-bukti yang lain. Dan kecenderungan yang kita terima keliatannya memang lebih dari empat kali,” ungkapnya.

Sementara itu barang bukti yang berhasil disita dari tangan Ibrahim telah dilakukan uji laboratorium. Hasilnya pun menunjukkan kalau narkotika tersebut memiliki kualitas super.

“Jenis sabu yang kemarin kita temukan adalah jenis sabu kualitas terbaik dengan tingkat kemurniannya hampir 100 persen. Nah itu dibuat khusus dan didesain khusus untuk memberikan efek yang lebih keras bagi para pemakai dan biasanya di dunia internasional disebut dengan ‘blue ice’,” seru Arman. (cw2/tri)

Let's block ads! (Why?)

http://poskotanews.com/2018/09/07/arman-depari-anggota-dprd-langkat-kirim-narkotika-ke-indonesia-lebih-dari-empat-kali/

No comments:

Post a Comment