Pesilat Indonesia Komang Harik Adi Putra melaju ke final setelah mengalahkan pesilat Vietnam, Tuan Anh Pham di babak semifinal kelas E putra 65 kg-70 kg cabang olahraga pencak silat Asian Games 2018.
Dalam laga yang digelar di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Ahad (26/8/2018), Komang mampu menaklukkan lawannya dengan skor 5-0, sekaligus memastikan satu tempat di final.
Sepanjang pertarungan, Komang beberapa kali merepotkan Pham dengan serangan-serangannya. Sejumlah pukulan yang dilepaskan Komang mampu mendarat di tubuh Pham. Aksi saling serang pun terus berlanjut, mulai dari pukulan, tendangan, dan guntingan hingga babak ketiga usai.
Poin yang diterima Komang pun lebih tinggi dibandingkan pesilat Vietnam tersebut. Di partai final di kelas E 65 kg-70 kg, Komang bakal menghadapi pesilat Malaysia, Mohammad Al Jufferi Jamari, yang mampu mengalahkan pesilat asal Kirgistan, Zholdoshbek Akimkanov karena didiskualifikasi lantaran kelebihan berat badan.
Kemenangan Komang ini mengobati luka para pecinta olahraga pencak silat Indonesia karena pada laga sebelumnya, Indonesia gagal mengirimkan wakilnya ke partai final, tepatnya di kelas F putra 70 kg-75 kg.
Pesilat Amri Rusdana kalah tipis dari pesilat dari pesilat pesilat Malaysia Mohd Fauzi Khalid dengan skor 2-3. Amri harus puas membawa pulang perunggu, bersama dengan pesilat asal Kirgistan, Daniiar Tokurov, yang kalah dari pesilat Vietnam, Dinh Nam Tran.
https://www.wartaekonomi.co.id/berita192586/kalahkan-pesilat-vietnam-komang-harik-melaju-ke-final.html
No comments:
Post a Comment